Sabtu, 15 Agustus 2009

Kemenangan Pertama Arsenal


Fabregas dan Van Persie

Tepatnya Kemarin Sabtu(15/8), Arsenal berhasil memetik kemenangan pertama pada musim 2009-2010 saat bertamu dengan Everton di Goodison Park,Liverpool. Tim kesayangan saya ini melumat Everton dengan skor 6-1(3-0) weleh hebat bener... Everton seakan-akan menjadi terpuruk... kekalahan ini seperti yang di alami The Toffees(julukan Evertoon) saat 1958..

Arsenal membuka pesta golnya mulai tendangan First-time Denilson yang menerima umpan dari Fabregas pada menit ke-26 tendanagan itu sulit digapai oleh Tim Howard.. Momen pertama juga dialami Thomas Varmaelen. Pemain yang baru dibeli dari Ajax itu mencetak gol melalui tendangan bebas Robin Van Persie pada menit ke-37.

Semakin lemahnya pertahanan Everton akhirnya dimanfaatkan oleh William Gallas untuk mencetak gol ketiga arsenal lewat tandukan yang menerima umpan dari tendangan bebas Fabregas

Everton Semakin terpuruk pada babak kedua. Lemahnya marking tim asuhan David Moyes membuat passing of moment milik Arsenal sebelum dikonservasi menjadi gol oleh Fabregas. Sontak tertinggal 4 gol Moyes langsung mengganti 3 pemain sekaligus.

Namun Arsenal belum berhenti Fabregas mencetak gol keduanya pada menit ke -70. Eduardo yang baru masuk saja tidak mau kalah untuk mencetak gol. Eduardo mencetak gol pada menit ke-89 melalui umpan Arshavin. Everton hanya mencetak gol hiburan melalui Saha yang menerima umpan dari Steven Pienar. Momen ini menjadi momen yang penting bagi saya dan Arsenal.

0 komentar: